ICE BSD Sabet Dua Penghargaan TDM Travel Trade Excellence Awards 2025
- Saggirio Communications
- Oct 13, 2025
- 1 min read

JAKARTA - Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD meraih dua penghargaan bergengsi di ajang TDM Travel Trade Excellence Awards 2025. Penghargaan itu adalah Facilities Upgrade of the Year – Indonesia dan Meetings & Conferencing Property of the Year – Indonesia. Capaian ini menandai 10 tahun perjalanan ICE BSD dalam industri MICE nasional.
Presiden Direktur ICE, E. Ernawan, mengatakan, sejak berdiri pada 2015, pihaknya terus memperkuat posisi sebagai pusat konvensi modern Indonesia. “Kami terus berinovasi dan memberi pelayanan terbaik,” ujarnya. ICE kini fokus menciptakan pengalaman terhubung bagi klien dan pengunjung. Upaya itu dilakukan melalui peningkatan infrastruktur dan layanan acara yang semakin efisien.
ICE menghadirkan sistem partisi hall baru dan 24 layar LED di pre-function area. Fasilitas ini meningkatkan fleksibilitas acara dan daya tarik branding sponsor. Akses pengunjung juga makin mudah berkat pembukaan Tol Serpong–Balaraja (Serbaraja). Jalur baru ini memangkas waktu tempuh dan mengurai kemacetan selama acara besar berlangsung.
Divisi ICE Events kini menghadirkan empat layanan utama, yaitu Creation, Production, Partnership, dan Oh My Food. Pendekatan 360° ini memungkinkan klien mengelola acara besar melalui satu pintu layanan. ICE juga memiliki sertifikasi ISO 9001:2015 dan HACCP untuk menjamin mutu dan keamanan. Dengan fasilitas 10 hall, 33 ruang pertemuan, dan 120.000 meter persegi area indoor, ICE BSD menegaskan posisinya sebagai pusat MICE kelas dunia.
Source:



Comments